Monday, November 26, 2012

Christina Aguilera - LOTUS


Sudah terlalu lama gw menunggu, akhirnya album Christina Aguilera yang baru release juga! Sebelum album ini release, Christina udah ngeluarin single berjudul Your Body atau terjemahan gw "Tubuhmu" dan gw suka abiz sama video clip'nya!

Album berjudul LOTUS ini direlease tanggal 13 November 2012 di U.S. dan berisi 17 track pada versi duluxenya. Lagu favorite gw banyak, salah satunya yaitu Lotus Intro, Army of Me, Your Body, Blank Page, Circle, Just a Fool, Light Up The Sky, dan yang terakhir Shut Up. Kayaknya itu bukan salah satu tapi salah banyak. Hehehe...

Nah, gw mau ngasih pendapat dan review sedikit dari lagu favorite gw tersebut.

Lotus Intro
Lagu ini adalah track pertama dari Album LOTUS. Walaupun lyricnya terkesan mono banget, tapi nadanya slow dan suka gw pake baring-baring di kasur karena enak buat relaxasi. Pada awal lagu terdengar suara humming merdu wanita. Pada 00:35 Christina mulai melagukan bait yang sebagian liriknya gw ambil buat nama blog gw:

"Songbird, rebirth, unearth creature
Submerge from hurt, pain, broken pieces
Emergency, heartbeat increases
Rise up, lotus rise, this is the beginning."


disusul dengan suara gendang-gendang. Lalu pada 1:04 bait diatas diulang lagi tetapi dengan tambahan suara deep bass yang bikin gw serasa melayang gitu deh. Hampir sepanjang lagu bait di atas diulang-ulang, namun di akhir lagu Christina melagukan bait yang sepertinya mempunyai suatu arti

"To the sky, I rise
Spread my wings, and fly
I leave the past behind
And say goodbye to the scared child inside
I sing for freedom, and for love
I look at my reflection
Embrace the woman I’ve become
The unbreakable lotus in me
I now set free"



Army of Me
Nah, lagu yang satu ini menurut gw cocok buat yang doyan galau gara-gara pacar. Gw suka sama salah satu bagian lyricnya:

...
When you broke me into pieces
But I gave each piece a name

One of me is wiser
One of me is stronger
One of me is a fighter
And there's a thousand faces of me

...

Dari penggalan lyric di atas, keliatan banget walau si penyanyi pernah disakiti seseorang sampai berkeping-keping (lebay) namun dia tetap kuat dan bahkan menamai setiap kepingan dari dirinya itu "bijaksana", "kuat", dan "pejuang". Sebenarnya lagu ini hampir sama dengan Fighter di albumnya yang lama berjudul STRIPPED. Bener-bener bikin semangat hidup menurut gw!


Your Body
Karena lagu ini dijadikan single dan keluar duluan sebelum albumnya, ini adalah lagu pertama yang memikat telinga gw dari LOTUS. Nada dan beatnya bikin semangat, ditambah lyricnya yang sexy bikin gw pengen joget sambil megang tiang!


Begitulah review 3 lagu favorite gw dari LOTUS. Sebenarnya masih ada lagu favorite gw yang lain seperti yang gw tulis sebelumnya, tapi mendeskripsikannya itu ribet. Kalo penasaran, mending denger aja sendiri atau beli albumnya.

Berikut track list dari Lotus (Duluxe Version):

Lotus (Duluxe Version)

1. Lotus Intro
2. Army of Me
3. Red Hot Kinda Love
4. Make The World Move (Feat. Cee Lo Green)
5. Your Body
6. Let There Be Love
7. Sing For Me
8. Blank Page
9. Cease Fire
10. Around The World
11. Circles
12. Best Of Me
13. Just A Fool (Feat. Blake Shelton)
14. Light Up The Sky
15. Empty Words
16. Empty Words
17. Your Body [Martin Garrix Remix]

No comments:

Post a Comment